What's New?

Selasa, 20 Februari 2018

[DRAMA KOREA] BECAUSE THIS IS MY FIRST LIFE (이번 생은 처음이라) REVIEW

MANISNYA KEHIDUPAN KAWIN KONTRAK ALA NAM SE HEE DAN YOON JI HO (*~▽~)

PROFILE DRAMA

  • Drama: Because This Is My First Life / This Life Is Our First (literal title)
  • Revised romanization: Yibun Saengeun Cheoeumira
  • Hangul: 이번 생은 처음이라
  • Director: Park Joon-Hwa
  • Writer: Yoon Nan-Joong
  • Network: tvN
  • Episodes: 16
  • Release Date: October 9 - November 28, 2017
  • Runtime: Mondays & Tuesdays 21:30
  • Language: Korean
  • Country: South Korea

SINOPSIS SINGKAT

Nam Se-Hee (Lee Min-Ki) seorang pria single berusia 30an awal. Dia sudah memilih untuk tidak menikah. Dia memiliki rumah sendiri tapi dia memiliki banyak hipotesis di pikirannya.
Yoon Ji-Ho (Jung So-Min) wanita single berusia 30an awal. Dia tidak memiliki rumah dan selalu iri dengan orang yang mempunyainya. Dia sudah menyerah untuk pacaran selama berjuang dalam keuangannya.
Yoon Ji Ho dan Nam Se Hee akhirnya dipertemukan dan tinggal di satu atap yang sama. Hubungan mereka saling terjalin seiring berjalannya waktu. Bagaimana kisah cinta mereka berdua ?


REVIEWNYA MRS KANG

BTIMFL adalah drama TvN ber genre ro-co yang akhirnya berhasil masuk daftar Drama Favorit aku. Menurut gue sutradara drama ini berani banget ambil resiko dengan mengambil cast yang agak 'kurang' menarik perhatian penonton. Tapi kayaknya keberaniannya mengambil Lee Minki dan Esom yang udah lama banget gak pernah nongol lagi di dunia per-dramaan sejak 2012 lalu, menurut gue terbayarkan dengan akting mereka yang natural dan sangat jauh dari kata mengecewakan.


Drama ini garapan dari Sutradra Park Joon Hwa, mungkin beliau ini kontraknya dengan TvN, soalnya drama garapan beliau di Tvn semua kayak Rude Miss Young Ae (yang belum pernah sama sekali gue tonton karena banyak banget seasonnya sampai 11 cuy), Bring it on, Ghost (Dramanya Taecyeon sama Kim So Hyun), dan Let's Eat 1 & 2 (Nah, kalau ini gue pernah nonton). Dan dari Let's eat dan Let's Fight Ghost aku tahu, drama BTMFL pengambilan setting dan cut off nya gak akan mengecewakan. Dan ternyata benar.

BTIMFL diperankan oleh Jung Somin yang terkenal atas kesuksesan perannya sebagai Oh Hani pada drama lawas Playful Kiss. Juga di dampingi oleh Lee Min Ki yang akhirnya comeback sejak penampilan terakhirnya di drama Shut Up Flower Boy tahun 2012 T.T
Secara universal, BTIMFL, mengisahkan tentang segelintir pemuda berusia 30-an yang masih mencari tahu apa arti pernikahan, mengapa harus menikah dan apakah cinta dan menikah itu dua hal yang berbeda. Dan juga menyadarkan kalau romantis tidak perlu selalu menggunakan uang, tidak seperti kebanyakan drama yang dipenuhi chaebol yang membuat kisah romantis dengan uangnya. hehe, bukannya gak suka drama yang ada chaebolnya sih, tapi kalau dalam drama gak ada chaebolnya itu jadi real dan relevan sama kehidupan aja gitu hehe.

BTIMFL sendiri secara detail bercerita tentang Yoon Jiho yang bermimpi punya kamarnya sendiri, tetapi penghasilannya sebagai asisten penulis tidak cukup besar untuk membeli sebuah rumah.
Karena adiknya yang tiba - tiba menikah, ia tidak ingin tinggal bersama akhirnya Jiho menyewa kamar di sebuah apartemen yang cukup bagus dengan harga murah. Pemilik Apartemen, yang tidak lain adalah Nam Sehee, membutuhkan penyewa sebab ia harus memberi makan kucing (btw makanan kucingnya mahal) dan membayar cicilan apartemennya.
Lalu pada suatu kejadian dan sebuah alasan kuat yang berdasar kebutuhan masing - masing, membuat mereka melakukan kawin kontrak. Dari sini keseruan kisah perkawinan mereka dimulai.

fec8149934786e4e4b9005a8ebf5230b

Jiho harus menghadapi Sehee yang dipikirannya hanya ada kucing dan cicilan rumah. Disamping kisah lika -liku Jiho yang ingin sekali meluluhkan hati Sehee, BTIMFL juga menyuguhkan kisah dua supporting cast berbarengan dengan main cast, permainan menyajikan kisah tambahan ini juga patut diacungi sepuluh jempol. Tanpa melupakan identitas utama drama itu sendiri, BTIMFL benar - benar menyajikan keseluruhan cerita dengan baik tanpa mengurangi porsi dari masing - masing cerita entah dari lead atau supporting castnya.

Adapun kisah Yang Horang dan Shim Wonseok yang telah menjalin kisah cinta selama 7 tahun namun masih seling bersinggungan dan salah paham satu sama lain, mereka lucu banget sumpah deh, menurut gue kisah mereka banyak kasih amanat deh tentang percintaan. Yang Horang menggambarkan tipikal cewek yang sesuai stereotype masyarakat dan mimpinya adalah menikah, Sayangnya, start-up Won-seok tidak kunjung sukses. Sampai akhirnya dia pindah ke start-up Sang-goo agar penghasilannya stabil dan bisa segera menikahi Horang.
46477965

Ada juga kisah Woo Sooji dan Ma Sanggoo, Sooji merupakan tipikal orang yang hanya ingin membahagiakan orang tuanya. Semakin komplikasi karena Sooji yang hidup kebarat - baratan tidak ingin menjalin sebuah hubugan, tetapi Ma Sanggoo yang begitu menyukai Sooji benar - benar mendambakan cinta yang harmonis (kayak punya anak dan hidup happily ever after gitu). Karakter Ma Sanggoo benaran menghibur banget, soalnya doi suka banget bikin lelucon yang super garing.

Screenshot (1246)

Oh iya, karena banyak netizen yang protes soal lead-rolenya gak ganteng dan bla bla bla, tenang, drama ini mulus banget sampai kalian lupa apa arti kegantengan, tapi itu bakal berubah pas karakter Yeon Boknam (Kim Minkyu) datang wkwk.

Dan, buat para pink panda (fandomnya A-pink), kalian yang kangen sama aktingnya Yoon Bomi, kayaknya bakal terobati. Disini dia berperan sebagai cewek yang serius dan cerdas di tempat kerja, tapi gak mau melupakan identitasnya sebagai perempuan juga. Bomi cukup ambil peran dalam sisi humor BTIMFL. Satu lagi, ada seorang karakter yeoja yang gue suka banget, Girl Crush banget kalau menurut gue. Dialah Lee Chung Ah, kalian nonton dulu aja biar lihat betapa cantiknya dia hehe.
Drama ini menyuguhkan tema baru yang menyegarkan banget di dunia per-dramaan, walaupun tema kawin kontrak sudah banyak dipakai, tapi, Drama ini mempugarkan plot yang harusnya membosankan atau mengharukan jadi lucu dan menyenangkan. BTIMFL juga menambahkan konfilik yang biasa ditemui di kehidupan sehari - hari. Seperti, di dalam keluarga laki - laki selalu diutamakan (kalau di Korea rata-rata begitu), dan pelecehan secara tidak langsung di tempat kerja terhadap perempuan, konflik persahabatan.
Alurnya sangat rapi dan sangat menarik untuk drama ringan yang permasalahnnya tidak rumit. Mungkin karena masalah yang diangkat adalah masalah yang sering kita hadapi, makanya drama ini berasa real dan nyaman banget di tonton. Ending BTIMFL juga sangat bagus. Sudah bisa diprediksi kalau ini adalah drama happy ending. Dan banyak qoutes yang bisa kamu jadikan caption instagram hehe.

OSTnya juga pas banget sama Drama ini, semua ostnya langsung nancep dikepala gue gitu. Dan yang paling gue suka adalah OST part 2 nya yang dinyayikan sama Han Hyebin (Gugudan).
Tingkat Romantis, Sedih, Lucu, BTIMFL itu Balance banget gak menye - menye. Gak overdose romantic dan sangat natural. Menyadarkan bahwa hal romantis itu gak perlu pakai sentuh - sentuhan fisik. Inilah alasan kenapa BTIMFL masuk TOP 10 drama rekomendasi dari gue.

Gue REKOMENDASIKAN banget. Walaupun alurnya bisa dibilang lambat, gue jamin ini bukan drama yang ngebosienin. Cocok banget buat kamu kamu yang lagi males dengan drama saeguk atau drama berat yang lagi marak. Dan perlu diingat, drama ini bisa jadi drama utama dalam list kamu, bukan sebagai drama selingan. Selamat menonton!
Kalau menurut kamu gimana?

OST (╭☞•̀o•́)╭☞  ON SPOTIFY 
ON YOUTUBE

Rating Kangreview : 4/5

bintang 4

Tidak ada komentar:

Posting Komentar